Water Indonesia

28 - 31 AUGUST 2024

Jakarta International Expo, Jakarta - Indonesia

Tentang Indonesia Water Forum (IWF)

Indonesia Water Forum (IWF) adalah agenda dua tahunan PERPAMSI. IWF pertama kali digelar tahun 2017 di Jakarta, selanjutnya dilaksanakan di Batam tahun 2018, IWF ketiga digelar di Jakarta tahun 2019, dan IWF keempat digelar di Jakarta tahun 2022, tepatnya tanggal 5-6 Oktober 2022 lalu. Pelaksanaan IWF sempat ditunda karena pandemi Covid-19 tahun 2020 dan 2021.

Pada penyelenggaraan IWF yang diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC), 5-6 Oktober 2022 lalu, PERPAMSI bekerja sama dengan PT Napindo Media Ashatama sebagai mitra. Tema IWF adalah “Pengembangan SPAM, Transformasi Digital dan Perubahan Iklim”. Tema ini dipilih untuk mendorong para penyelenggara SPAM agar konsisten menjalankan perusahaan berbasis teknologi dan aware terhadap kelestarian lingkungan.

Selain menyelenggarakan forum diskusi terkait topik-topik menarik seputar air minum yang menghadirkan narasumber dari dalam maupun luar negeri, diselenggraakan beberapa agenda menarik. Pada IWF 2022 lalu, misalnya, digelar Anugerah PERPAMSI’s DIGITAL TRANSFORMATION AWARD. Anugerah diselenggarakan untuk memberi apresiasi dan motivasi kepada Anggota PERPAMSI yang konsisten melakukan transformasi digital di lingkungan perusahaan dan pelayanan kepada pelanggan. Anugerah diserahkan oleh Menteri PUPR Basuki Hadimujono.

IWF dihadiri para stakeholder bidang air minum dan sanitasi, mulai dari BUMD AM, sektor air limbah dan sanitasi, kalangan bisnis, dan masyarakat umum. Tidak hanya dari dalam negeri tetapi juga masyarakat internasional. Hal tersebut sangat dimungkinkan karena event ini memang dirancang dengan cakupan masalah yang lebih luas daripada sekadar forum untuk bidang air minum. Artinya, IWF akan menjembatani kepentingan bisnis air minum dan sanitasi. Di forum ini, para peserta disuguhi penjelasan komprehensif dari para pembicara yang qualified di bidang masing-masing. Baik dari level pemerintah maupun para pelaku bisnis itu sendiri.

Learn more…